Selasa, 01 November 2016

BIMTEK PENGELOLA BLOG

Bimtek Pengelola Blog dalam Rangka Penyebarluasan Informasi Kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten Lumajang



          Pada hari selasa tanggal 01 Oktober 2016 telah dilaksanakan kegiatan Bimtek Pengelolah Blog dalam Rangka Penyebarluasan Informasi Kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten Lumajang. Peserta Bimtek Blog ini berasal dari 25 Puskesmas yaitu Petugas Promosi Kesehatan (PROMKES), Bidang Pemberdaya Kesehatan Masyarakat (PKM)dan tim webside Dinas kesehatan. Kegiatan bimtek ini di mulai pada pukul 08.30, dengan di pandu oleh pembawa acara yang bernama M. Abdillah Akbar S.KM. Kemudian dilanjutkan dengan sesi pembukaan diwakilkan oleh dr. Bayu selaku Sekretaris Dinas kesehatan Kabupaten Lumajang. 



Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari berturut-turut yaitu hari selasa-rabu tanggal 1-2 November 2016. Materi yang disampaikan yaitu internet sehat, pembuatan blog dan praktik pembuatan blog. Materi blog ini di pandu oleh M. Fendi Kurniawan S.T, yang berasal dari SMK Negeri 1 Lumajang. Dlam kegiatan ini kita dilatih untuk belajar menulis, misalnya menulis  setiap kegiatan yang dilaksanakan di wilayahnya masing-masing.


Peserta yang mengikuti kegiatan Bimtek ini sangat antusias dalam menerima materi, santai tapi serius. Hasil dari Bimtek blog ini di harapkan agar petugas promosi kesehatan dapat menulis semua kegiatan yang dilaksanakan yang berkaitan dengan kesehatan dan memberikan informasi terkait kesehatan melalui media blog ini. 

Slide materi dapat di download, silahkan klik DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar